Peningkatan Kualitas Suara Stetoskop Melalui Penghilangan Noise Menggunakan Filter Finite Impulse Respon (FIR)

Authors

  • Fery Ferdianto Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan, Universitas Jember
  • Zakiyatul Fitriah Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan, Universitas Jember
  • Kharisma Nur Oktavia Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan, Universitas Jember
  • Ratna Arum Febrianti Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan, Universitas Jember
  • Taufik Firman Nurdiawan Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan, Universitas Jember

Keywords:

FIR, Kebisingan, Rangkaian Pre-Amplifier, Stetoskop

Abstract

Stetoskop merupakan salah satu alat medis yang digunakan untuk mendiagnosa suara organ dalam tubuh manusia. Suara yang dihasilkan stetoskop biasanya tidak murni suara organ yang dideteksi, tetapi terdapat noise yang disebabkan oleh lingkungan sekitar. Selain noise, biasanya suara yang dihasilkan oleh stetoskop juga kecil. Kecilnya suara stetoskop dapat di tingkatkan menggunakan rangkaian pre-amplifier. Rangkaian pre-amplifier merupakan rangkaian yang dapat digunakan untuk menguatkan sinyal suara. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menghilangkan noise dari suara yang dihasilkan oleh stetoskop guna memperoleh suara organ yang lebih jelas. Organ tubuh manusia yang digunakan sebagai objek pada penelitian ini adalah jantung. Data yang diperoleh pada penelitian ini berupa data kuantitatif dan kualitatif dari hasil perekaman suara detak jantung. Suara detak jantung tersebut digunakan sebagai input pada proses penghilangan noise yang dilakukan menggunakan filter finite impulse respons (FIR) pada Matlab. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini berupa grafik hubungan antara amplitudo terhadap waktu yang menunjukkan perbandingan suara stetoskop modifikasi sebelum dan sesudah penghilangan noise. Berdasarkan grafik tersebut diketahui bahwa filter finite impulse respons dapat mengurangi noise yang terdapat pada suara detak jantung asli. Namun, penelitian ini belum dapat menghilangkan secara sempurna karena tidak menggunakan rangkaian notch filter.

Downloads

Published

2023-12-15

Issue

Section

Articles